MEKAR JAYA SEA FOOD
manfaat seafood bagi tubuh
SeaFood adalah makanan yang bahannya berasal dari laut, entah itu hewan atau tumbuhan laut.
secara garis besar yang sering kita konsumsi adalah:
- Ikan (kembung, kuwe, bawal, kerapu, pari, hiu, tongkol, kakap,dll)
- Moluska (kerang, cumi-cumi, sotong)
- Crustacea (udang, lobster, kepiting)
- Echinodermata (teripang)
- Ubur-ubur.
Kandungan gizi pada seafoodIkanProtein
- Kandungan protein ikan lebih tinggi dari protein serealia dikacang-kacangan, setara dengan daging , sedikit dibawah telur
- Protein ikan sangat mudah dicerna, sehingga baik bagi balita yang system pencernaannya belum sesempuna orang dewasa.
Lemak
- Asam lemak ikan merupakan asa lemak essensial yang sifatnya tidak jenuh. Asam lemak tidak jenuh sangat bermanfaat sangat bermanfaat untuk mempertahankan kesehatan tubuh dan menjaga kestabilan kadar kolesterol lagi.
Vitamin
- Vitamin A: banyak terdapat pada minyak hati ikan bermanfaat mencegah kebutaan pada anak.
- Vitamin D: selain terdapat dalam daging ikan, juga pada telur serta minyak hati ikan. Vitamin ini penting bagi pertumbuhan dan kekuatan tulang.
- Viatamin B6 : embantu metabolisme asam amino dan lemak serta mencegah anemia dan kerusakan syaraf.
Mineral
- Zat besi: jauh lebih mudah diserap tubuh ketimbang dari sumber lain seperti serealia atau kacang-kacangan. Zat besi membantu mencegah terjadinya anemia.
- Yodium: mencegah terjadinya penyakit gondok serat hambatan pertumbuhan anak, bahkan juga kecerdasannya.
Telp. 0357-881262
Restaurant : Ala Carte, Buffet, VIP Room
Catering : Wedding, Gathering, Meeting, Birthday, Tour, Rice Box & More
Tidak ada komentar:
Posting Komentar